SOCIAL MEDIA

Culinary : White Elephant FX, Jakarta

Saturday, November 27, 2010

A letter from White Elephant
hmm... kalau bicara kuliner memang gak ada matinya deeeh :)

Cerita berawal dari sebuah voucher makan di White Elephant, FX Jakarta senilai 100ribu rupiah. Voucher ini aku dapatkan saat aku menang doorprize acara FXmoviesDay senilai 500ribu Rupiah. Salah satunya adalah White Elephant Rp. 100.000. Mungkin kalau gak ada voucher ini, aku belum bisa rasain White Elephant kali yaaa... secara me and my husband adalah tipe yang doyan makan tapi ala hemat hehe...

OKe, Mulai menunya ya :
Food

1. Pad Thai Rice (Nasi Goreng Thailand)

Aku memesan Pad Thai Rice (Nasi Goreng Thailand). Harganya adalah Rp. 39.500 per porsi. Komposisinya : Ada Toge import, daun kucay, racikan telur, ayam dan bumbu yang sangat spicy. sebagai optionalnya : ada tauge mentah, jeruk nipis untuk diperasi diatas nasi gorengnya, bubuk kacang tanah (sepertinya), dan bubuk cabe. I'm not so sure for 2 last things, seingatku itu bubuk kacang tanah. Jadi nanti bubuk kacang tanahnya ditaburi diatas nasinya. Sensasi yang berbeda, nas goreng dengan rasa kecut (asam) karena jeruk nipisnya, gurih karena taburan bubuk kacangnya, dan spicy karena bubuk cabenya. Saat kamu sudah mencoba dengan 1 suapan, akan merasakan bumbunya yang sangat "medok" banget (kalau orang jawa bilang). Pad Thai Rice ini berani bumbu. Racikan telurnya membuat saya kenyang. Padahal pada saat menu tersebut diantar ke meja saya, dengan sok jagoan saya bilang "aahh... pasti saya gak kenyang deeh dengan porsi seegini :) jadi merasa berdosa deh :)

Memang ciri khas Thai's Food pasti ada taugenya yah, jadi kalau dimakan tanpa keberadaan "nya" sepertinya jadi gak special :)
tapi, percaya deh, kalau yang sudah pernah cobain nasi goreng ini which is Pad Thai Rice, I'll guarantee you to come back again. Noted : aku gak suka tauge, but Pad Thai Rice bisa membuatku menyukai tauge :) 

2. Thai Noodles (Mie Goreng Thailand)

Ciri khasnya masih menggunakan tauge dan remahan kacang tanah. Jangan lupa pakai kecrutan jeruk nipis sedikit.


3. TomYam bangkok Style - Price : Rp. 29.500,-



Naah, kalo ini saya gak bohong. Memang porsinya sedikit :) seperti 1 cup soup at Pizza Hut (tau ya?)
Cocoknya TomYam ini dimakan sebagai appetizer saja. Isinya mencakup irisan cabai merah besar sebesar 1 ruas jari (memang ciri khas Thai's Food once again pasti ada cabainya ya), ayam, udang, sledri, daun bawang. Aromanya cukup strong dan racikan bumbu pada kuahnya pas komposisinya. Jadi tidak terlalu "cemplang" kuahnya :) This food is recomended just for appetizer, not for main course ya :)

Drink

1. Thai Ice Cofee - Price : Rp. 16.500


Thai Ice Tea - Price : Rp. 16.500













Post a Comment

Thank you for coming..^^

Instagram